Cegah Covid-19, Mobil Dinas Kapolres Basel Sosialisasikan Pake Masker

Polres Basel, Polda Babel -Upaya pencegahan Covid-19 atau Virus Corona terus dilakukan jajajaran Kepolisian Resort (Polres) Bangka Selatan (Basel). Sosialisasi demi memutus mata rantai penyebaran virus corona semata demi mengingatkan masyarakat Kabupaten Bangka Selatan untuk selalu mematuhi protokoler kesehatan.

Kampanye protokol kesehatan dilakukan dengan berbagai cara. Kali ini Kapolres Basel, AKBP Agus Siswanto, SH, rela mobil dinasnya harus dituliskan ayo pake masker. Pemasangan tulisan di kendaraan dinas ini, bagian dari sosialisasi kepada masyarakat agar selalu makai masker saat bepergian. Hal itu kata Kapolres, untuk memutus rantai penyebaran Covid.

“Saya berharap, dengan pemasangan tulisan ayo pakai masker di belakang mobil itu, akan mengingatkan masyarakat untuk selalu memakai masker setiap bepergian atau keluar rumah,”  kata Kapolres 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.