Liburan ke Bali dengan Anang Hermansyah dan Anak-Anak, Ashanty: Tetep Ikutin Protokol Kesehatan
Keluarga pasangan Anang Hermansyah dan Ashanty saat ini tengah berlibur ke Pulau Dewata. Tak hanya berdua, pasangan itu juga mengajak anak-anaknya, termasuk Aurel dan Azriel.
Liburan ke Bali di masa pandemi seperti sekarang, diakui Ashanty bukanlah hal yang mudah. Dia mengatakan, sempat merasa takut karena baru pertama kali naik pesawat lagi sejak enam bulan yang lalu.
Tak hanya liburan, istri Anang Hermansyah ini juga mengatakan bahwa dia akan menengok rumahnya yang di Bali dan tinggal sementara di sana.
“Mau ke bali dulu ya, kasian rumah nya udah setahun ngga ditengok, mau tinggal disana dulu sementara, dan udah 6 bulan lebih nggak naik pesawat, biasa tiap minggu pasti naik buat kerja atau apa pun.. rasanya antara seneng tapi ya masih takut,” tulis Ashanty, seperti dikutip dari Instagramnya, Minggu (30/8/2020).
Harus bepergian dan naik pesawat di tengah pandemi virus corona (Covid-19), Ashanty mengungkapkan bahwa hal yang penting adalah protokol kesehatan.
“Yang penting tetep ikutin protokol kesehatan yaa kalau pada mau pergi pergi,” tulisnya.
“Alhamdulillah naik pesawat anak-anak anteng, tetap ikut protokol kesehatan walau deg-deg juga,” tulis pelantun lagu ‘Andai Aku Bisa’ ini.
Melihat kondisi di Bali yang tak seramai waktu sebelum pandemi, Ashanty turut sedih dan berharap masa-masa pandemi Covid-19 cepat berlalu.
“Sedih ngeliat biasa disini rame, sekarang sepi banget. Semoga ini semua cepet berakhir! Terlalu banyak yang kena dampaknya,” tulisnya lagi.
Dia juga memberikan tips bagi masyarakat yang ingin berpergian menggunakan pesawat di tengah masa pandemi. Salah satu hal yang penting adalah menggunakan masker medis.
“Ini penting yaa buat kalian yang mau naik pesawat! Pastiin bawa masker medis jangan yang gaya-gayaan dulu, atau kalau mau di double aja,” tulis Ashanty.
source: inews.id
Tidak ada komentar